بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
إِنَّآ أَعۡطَيۡنَٰكَ ٱلۡكَوۡثَرَ innā a’ṭainākal-kauṡar1. Sesungguhnya Kami telah memberikan kepadamu nikmat yang banyak. tafsir فَصَلِّ لِرَبِّكَ وَٱنۡحَرۡ fa ṣalli lirabbika wan-ḥar2. Maka dirikanlah shalat karena Tuhanmu; dan berkorbanlah. tafsir إِنَّ شَانِئَكَ هُوَ ٱلۡأَبۡتَرُ inna syāni'aka huwal-abtar3. Sesungguhnya orang-orang yang membenci kamu dialah yang terputus. tafsirInfo Surah Al-Kautsar
Nama Surah (id, ar, en) | Al-Kautsar, الكوثر, Al-Kawthar |
Arti Surah (id, en) | Nikmat Berlimpah, The Abundance |
Urutan Surah | 108 |
Jumlah Ayat | 3 |
Jumlah Kata | 11 |
Juz | Juz 30 |
Tempat Wahyu | Mekkah |
Surah Al-Kautsar terdiri dari 3 ayat, termasuk golongan surah Makkiyyah, dan diturunkan sesudah surah Al-'Aadiyat. Dinamai Al-Kautsar (sungai di surga yang dianugerahkan kepada Nabi Muhammad) diambil dari kata "Al-Kautsar" yang terdapat pada ayat pertama surah ini.
Surah ini diturunkan sebagai penghibur bagi Nabi Muhammad.
Pokok-Pokok Isi:
Allah telah menganugerahkan sungai "Al-Kautsar" di surga. Karena itu, shalatlah dan berkurbanlah. Nabi Muhammad akan mempunyai banyak pengikut sampai hari kiamat dan akan mempunyai nama yang baik di dunia dan di akhirat, tidak sebagaimana yang dituduhkan pembenci-pembencinya.
Surah ini menganjurkan agar orang selalu beribadah kepada Allah dan berkurban sebagai tanda bersyukur atas nikmat yang telah dilimpahkan-Nya.
Hubungan Surah Al-Kautsar dengan Surah Al-Kafirun:
Dalam surah Al-Kautsar Allah memerintahkan agar menghambakan diri kepada Allah, sedangkan dalam surah Al-Kafirun perintah tersebut ditegaskan kembali.
Download Audio MP3 Bacaan Surah Al-Kautsar
TIPS: Untuk membaca tafsir yang Anda inginkan klik pada kata/link tafsir di akhir terjemahan ayat surah.